Headlines
Published On:Kamis, 17 Februari 2011
Posted by Unknown

Rumah Sakit Tambang Sawahlunto (Minang Saisuak )

>
suryadi-minang-saisuak-12-rumah-sakit-tambang-sawahlunto



SAWAHLUNTO adalah salah satu kota terpenting di Sumatra pada zaman kolonial. Kota itu menjadi terkenal karena di sana ditemukan deposit batubara oleh insinyur Belanda De Greve pada pertengahan abad ke-19. Pada 1876 Pemerintah Kolonial Belanda mengekplorasi kandungan batubara itu yang kemudian terkenal dengan mama “Tambang Batubara Ombilin” (Ombilin Coal-Mines). Pada tahun 1892 dibangunlah kota yang menjadi cikal bakal kota Sawahlunto sekarang.

Banyak pekerja pribumi didatangkan ke Sawahlunto untuk dipekerjakan dalam lubang-lubang tambang di bawah tanah. Ingalah ‘Lubang Suro’ di lokasi tambang batubara Sawahlunto yang terkenal banyak memakan korban itu. Kebanyakan di antara pekerja tambang itu adalah para tahanan pribumi yang berasal dari berbagai etnis di Nusantara. Mereka inilah yang kemudian terkenal dengan sebutan “urang rantai”. Tak terkecuali sebagian dari pemberontak komunis Silungkang (1927) juga di kirim ke tambang batubara di Swahlunto, sebagaimana direfleksikan oleh Bachtiar Djamily dalam novelnya Orang rantai dari Silungkang (Djakarta: Tekad, 1963). Sejarah perjalanan tambang batubara di Sawahlunto dapat dibaca dalam disertasi Erwiza Erman, Miners, managers and the state: a socio-political history of the Ombilin coal-mines, West Sumatra, 1892-1996 (Universiteit van Amsterdam, 1999).

Foto yang kami sajikan kali ini dibuat tahun 1925, dan terakhir tercatat sebagai milik F.F.W. Kehrer. Foto ini memperlihatkan rumah sakit tambang batubara di Sawah Lunto tempat para pegawai tambang yang sakit dirawat. Bangunannya yang terletak di atas bukit kelihatan cukup anggun dan bergaya Belanda. Di latar depan kelihatan para personel medis rumah sakit itu. Rupanya banyak pekerjanya juga direkrut dari kalangan pribumi. Tampaknya mereka sedang mengadakan gotong-royong merapikan tanaman di sekitar rumah sakit itu. Mungkin ada baiknya bangunan rumah sakit ini, yang konon masih ada dan masih dipakai sekarang, dipelihara untuk dijadikan sebagai aset wisata sejarah kota tambang Sawahlunto.

Suryadi – Leiden, Belanda. (Sumber foto: KITLV Leiden). 
Singgalang, Minggu, 22 Agustus 2010
sumber ; http://niadilova.blogdetik.com

Klik Bintang Untuk Voting Anda
Rating: 4.5
Description: Rumah Sakit Tambang Sawahlunto (Minang Saisuak )
Reviewer: Unknown
ItemReviewed: Rumah Sakit Tambang Sawahlunto (Minang Saisuak )


About the Author

Posted by Unknown on Kamis, Februari 17, 2011. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

By Unknown on Kamis, Februari 17, 2011. Filed under . Follow any responses to the RSS 2.0. Leave a response

0 comments for "Rumah Sakit Tambang Sawahlunto (Minang Saisuak )"

Posting Komentar
Latest Posts :

Hotel

Kuliner

Wisata

Artikel Lainnya » » More on this category » Artikel Lainnya » »

Musik

Tari

Ukiran

Artikel Lainnya » » Artikel Lainnya » » Artikel Lainnya » »

Top Post

Coment

Adat

Artikel Lainnya»

Budaya

Artikel Lainnya »

Sejarah

Artikel Lainnya »

Tradisi

Artikel Lainnya »

Di Likee "Yaaa.." Kalau Postingan Di sini Sangat Bermanfaat Dan Membantu bagi Anda ..

VISITORNEW POST
PageRank Checker pingoat_13.gif pagerank searchengine optimization Search Engine Genie Promotion Widget ip free counter